December 07, 2013

Pada Malam-Malam yang Sulit Dilupakan



aku tahu, kekasih, kesedihan dan hujan
kerap datang bersamaan, saat malam
tawarkan kita ingatan-ingatan
yang sulit dilupakan

ketika bintang-bintang malu tampakan diri,
ketika itu kita berani birahi menguasai

pada hujan,
pada tubuh tanpa sehelai benang,
pada malam-malam
yang kini jadi kenangan.



Cafe Merah Putih, 5 Desember 2013

No comments:

Post a Comment